Makassar- Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri, selaku ketua tim supervisi Kombes Pol. Rido Rolly Maruli Parsaoran Purba, SIK, MH melakukan kunjungan kerja ke Polrestabes Makassar.
Kedatangan tim tersebut disambut hangat oleh Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana, SH, SIK, M.SI. Poso beserta jajaran pejabat utama di Aula Mappaodang Polrestabes Makassar, Senin (17/3/2025).
Sambutan Kapolrestabes Makassar, selamat datang kepada Bapak Ketua Tim Puslitbang Polri mohon berkenan memberikan arahan dan petunjuk terkait peran Polri dalam menanggulangi kejahatan pada media online.
ketua tim supervisi Kombes Pol. Rido Rolly Maruli Parsaoran Purba, SIK, MH mengucapkan terima kasih kepada Kapolrestabes Makassar atas sambutan dan apresiasi kehadiran para responden yang terdiri dari para Pejabat Utama serta personel di Aula Mappaodang Polrestabes Makassar.
Seiring dengan perkembangan teknologi digital maka semakin kompleks permasalahan dalam kejahatan siber.
Penelitian ini berfokus di kejahatan pada media online sebagai upaya Polri untuk mencegah, mendeteksi dan menangani berbagai bentuk kejahatan di dunia digital.
Dari hal tersebut puslitbang Polri melakukan kegiatan penelitian “Melindungi Masyarakat Digital: Peran Polri dalam menanggulangi kejahatan pada media online”, pengumpulan data dari beberapa wilayah di Indonesia, Sulawesi Selatan menjadi salah satu wilayah pengambilan data dalam penelitian ini.
Diharapkan penelitian ini dapat memberikan rekomendasi strategis dan teknis serta menjadi dasar bagi pimpinan polri untuk menentukan kebijakan yang lebih efektif terkait penanggulangan kejahatan pada media online